Indeks Berita

Lomba Al Quran Nasional Abatasa 11 oleh Pesantren Kafila Telah Sukses Diadakan

Lomba Al Quran Nasional Abatasa 11 oleh Pesantren Kafila Telah Sukses Diadakan
Bowen Theory
2025-01-22 02:21:42

Share

Jakarta, 18 Januari 2025, Pesantren Kafila Kembali mengadakan hajat tahunannya yaitu Ajang Berprestasi Tebarkan Semangat Al Quran (Abatasa) yang ke 11. Acara diadakan di gedung Kafila Sport Center dan gedung santri boarding Pesantren Kafila.

Lomba Al Quran ini diikuti oleh banyak anak-anak SD-SMP terbaik dari berbagai kota di Indonesia. Ada yang dari Nganjuk Jawa Timur, Banten, Malang Jawa Timur hingga Lampung. Para anak-anak terbaik dari sekitar Pesantren Kafila (JABODETABEK) juga turut memeriahkan event dengan mengikuti Abatasa 11. Event Abatasa membuka beberapa cabang lomba seperti lomba MHQ, pildacil, pidato dalam bahasa asing (Arab dan Inggris), adzan, mewarnai dan cerdas cermat Islam.

Mengusung tema "Al Qur'an Kunci Inspirasi, Menggapai Langit Prestasi ", Abatasa 11 berhasil menjaring 450 lebih pendaftar dari berbagai penjuru negeri dan berhasil menjaring beberapa dukungan sponsor dari BSI (Bank Syariah Indonesia), Indofood, Ridho Husada, PT. Trans Trijaya Samudera, Reckat Composite dan beberapa badan usaha Kafila group seperti Sahara Kafila (Umroh dan Haji), Kafila Consulting serta tak lupa kepada Tim Komite Sekolah yang turut mendukung berjalannya Abatasa 11.

Abatasa 11 ditutup dengan pembagian hadiah dan doorprize menarik seperti sepeda, TV, smart watch dan banyak lagi yang dipandu oleh Ust. Zaid, M.E dan ananda Bharra Fathi Alayman, santri kelas 11 MA Pesantren Kafila.

Simak tayangan selengkapnya dari Abatasa 11 di kanal YouTube Kafila TV dengan klik link ini.

Jl. Raya Bogor Km.22 No.22 Rambutan Ciracas Jakarta Timur 13830

info@kafila.sch.id

628115808448

Follow Us
© 2025 Kafila International Islamic School. All rights reserved.
Selamat datang di Kafila International Islamic School, Apa yang dapat kami bantu?

No result

Kafila TV on Youtube